Bitcoin di Ambang Krisis: Akankah Harga Crash ke $47.000?

 

 

 

Bitcoin, mata uang digital paling terkenal di dunia, kembali memunculkan perdebatan sengit di pasar keuangan global setelah mengalami penurunan tajam baru-baru ini. Pada tanggal 5 Juli lalu, harga Bitcoin turun di bawah $54.000, memicu kekhawatiran akan volatilitas tinggi yang melekat pada aset kripto ini. Meskipun kini harga telah sedikit pulih dan berada di sekitar $56.000, analis-analis memperingatkan bahwa risiko penurunan lebih lanjut masih mengintai, dengan prediksi terendah mencapai $47.000.

Volatilitas Tinggi dan Ketidakpastian Pasar

Volatilitas pasar kripto telah menjadi topik utama dalam beberapa pekan terakhir. Penurunan harga Bitcoin sebesar 7% dalam tujuh hari terakhir, dengan penurunan sebesar 20,25% dalam 30 hari, menunjukkan betapa tidak stabilnya pasar saat ini. Para analis seperti @TheFlowHorse dan Ki Young Ju telah mengingatkan akan kemungkinan penurunan lebih lanjut, dengan prediksi terendah yang mengejutkan mencapai $47.000.

Namun, di tengah ketidakpastian jangka pendek ini, banyak analis tetap optimis terhadap prospek long-term  Bitcoin. Ki Young Ju, CEO CryptoQuant, memperkirakan bahwa Bitcoin masih dalam siklus bullish yang dapat berlanjut hingga awal 2025. Pandangan ini sejalan dengan banyak pemikiran lain yang melihat potensi pertumbuhan signifikan Bitcoin di masa depan.

 

Ancaman dari Penjualan “Whales”

Salah satu faktor yang memperburuk situasi adalah penjualan besar-besaran oleh pemilik besar Bitcoin, yang sering disebut sebagai “whales“. Dalam 30 hari terakhir, penjualan oleh “whales” telah mencapai lebih dari $1,7 miliar dalam BTC, menambah tekanan jual di pasar dan mempengaruhi harga Bitcoin secara signifikan.

 

Mt. Gox dan Pemulihan Pasar

Kondisi pasar semakin dipengaruhi oleh situasi Mt. Gox, pertukaran kripto yang dahulu besar namun kini tidak aktif. Setelah sepuluh tahun tidak aktif, Mt. Gox mulai membayar kembali kreditornya dengan Bitcoin senilai $2,71 miliar. Hal ini memperkenalkan kembali sejumlah besar Bitcoin ke pasar, yang mungkin memperburuk tekanan jual yang sudah ada.

 

Peran “Whales” dan Akumulasi BTC Wallets

10.00 0 BTC  Wallets atau lebih telah mencapai tingkat akumulasi tertinggi dalam enam tahun terakhir. Berdasarkan data dari Santiment, large BTC wallets ini sekarang memiliki lebih dari 3,19 juta coin. Ini adalah pencapaian yang luar biasa, terakhir kali terjadi pada November 2018.

Peningkatan dramatis dalam jumlah Bitcoin yang dikumpulkan oleh large BTC wallets telah menjadi sorotan utama. Dalam enam minggu terakhir saja, wallets ini menambahkan lebih dari 212.450 BTC ke dalam portofolio mereka. Ini tidak hanya mewakili peningkatan 1,05% dari total pasokan Bitcoin, tetapi juga menunjukkan kecenderungan yang kuat dalam pengelolaan aset digital dalam skala besar.

 

Tantangan dan Kesempatan di Masa Depan

Kini, pasar kripto, terutama Bitcoin, berada di persimpangan jalan yang menentukan. Bagi para investor dan pelaku pasar, tantangan utama adalah menghadapi volatilitas tinggi dan ketidakpastian yang melekat. Namun, ada juga kesempatan untuk mendapatkan keuntungan dari fluktuasi harga yang signifikan.

 

Proyeksi Harga dan Strategi Investasi

Dalam menghadapi berbagai skenario, strategi investasi menjadi krusial. Ki Young Ju menyarankan untuk tidak membuka posisi long atau short dengan leverage tinggi, mengingat ketidakpastian yang ada. Prediksi harga long-term yang mengarah pada potensi kenaikan hingga $112.000 menunjukkan bahwa ada optimisme terkait masa depan Bitcoin, meskipun kondisi pasar saat ini menantang.

 

 

 

*Disclaimer:
Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.😊